Dilindas Truk Tronton, Pesepeda Ini Berhasil Selamat
Pesepeda dilindas truk tronton (foto: Mirror) |
Seorang wanita asal China nyaris saja kehilangan nyawanya setelah dilindas truk tronton 12 roda saat sedang naik sepeda motor. Ajaibnya, wanita itu berhasil selamat tanpa mendapat luka berat.
Dalam sebuah rekaman video, wanita itu terlihat naik sepeda motor kecil di persimpangan jalan dan berniat belok tepat di depan truk tronton tersebut. Mungkin tak tahu ada pesepeda di depannya, sopir truk tronton itu dengan dingin menabrak dan melindas pesepeda wanita itu.
Selama beberapa detik, wanita itu berada di bawah truk tronton yang terus melaju. Beberapa pejalan kaki yang melihat insiden ini tampak panik ketika pesepeda itu dilindas truk. Mereka takut wanita tersebut meninggal terlindas.
Namun beruntungnya wanita itu, ia terlihat keluar dari bawah truk dalam keadaan selamat dan sehat.
Sementara itu, video ini jadi pembelajar untuk kita semua agar berhati-hati ketika di jalan.
Sumber: Mirror
Comments
Post a Comment